rahmatrabani
Member
- Credits
- 0
Cara Menggandakan Profit Dalam Trading Forex
Sabar dan disiplin adalah kunci menggandakan profit dalam trading forex, karena hal itu hanya bisa tercapai melalui upaya jangka panjang.
Hal yang ingin dicapai dan diperoleh oleh setiap trader adalah memperoleh profit dari modal yang telah digelontorkan. Namun, yang menjadi pertanyaan saat ini adalah bagaimana cara paling tepat untuk meningkatkan profit tersebut? Tentu saja, banyak sekali teknik-teknik atau kiat-kiat yang bisa kamu pelajari untuk menggandakan profit dengan trading forex. Apalagi, saat ini trader retail sudah dimudahkan dengan fasilitas spesial yang ditawarkan oleh broker forex berupa leverage; ini memungkinkan trader untuk membuka posisi dengan modal yang lebih terjangkau.
Namun, adakah resep khusus yang paling direkomendasikan untuk mendapatkan keuntungan maksimal dalam trading forex? Dilansir WeTalkTrade, inilah beberapa cara yang terbukti bermanfaat untuk menggandakan profit dalam trading forex:
Melakukan Trading Dalam Jangka Panjang
Cara paling sederhana untuk menggandakan profit dengan trading forex yakni melalui skema trading jangka panjang. Kamu tidak perlu terlalu aktif mengikuti fluktuasi harga di chart atau mempelajari berbagai macam teknik trading yang cenderung rumit.
Di sisi lain, kamu bisa membuka akun dan bertransaksi di pair dengan selisih swap rate yang tinggi. Dengan demikian, profit tidak hanya terkumpul dari selisih pergerakan harga, tapi juga dari akumulasi rate dari pair itu sendiri. Strategi ini juga akrab disebut sebagai Carry Trade.
Risk/Reward Ratio 1:2
Tahukah kamu? Trading forex memungkinkan kamu untuk mengatur tingkat kerugian dan keuntungan maksimal sesuai batas toleransi ideal kamu, dan menerapkannya di platform trading sehingga eksekusi dapat berjalan secara otomatis. Fasilitas yang memungkinkan hal ini adalah Stop Loss dan Take Profit.
Banyak trader kemudian menggunakan fitur-fitur tersebut untuk menentukan rasio kerugian dan keuntungan (Risk/Reward Ratio) agar outcome trading bisa memberikan hasil yang lebih konsisten. Jika rasio kamu diatur pada 1:2, maka kamu bisa menggandakan profit dalam 35 transaksi.
Rasio 1:2 dapat diartikan bahwa kamu akan mendapatkan profit sebesar 2x lipat dari setiap kerugian yang mungkin kamu dapatkan. Misalnya saja, dengan modal awal ]trading forex sebesar $1,000, maka skenarionya adalah:

Tentu saja, skenario di atas hanya berlaku jika kamu tidak mengalami kerugian atau drawdown. Oleh karena itu, pastikan kamu sudah banyak berlatih di akun demo dan menemukan strategi trading yang ideal sebelum mencoba menggandakan profit dengan akun real. Perhitungan 35 transaksi hanya perkiraan minimal untuk menggandakan profit.
Pada kenyataannya, tidak ada trading yang sempurna dan akurat 100% karena pasar bergerak secara fluktuatif sesuai sentimen para pelaku pasar. Untuk itu, jangan kaku dalam menargetkan jumlah transaksi yang perlu dibuka. Selama kamu disiplin menerapkan Risk/Reward Ratio dan tidak melanggar aturan dalam rencana trading lainnya, maka transaksi sebanyak 50 kali, 70 kali, atau 100 kali pun sah-sah saja dilakukan. Bagaimana pun juga, mendapatkan keuntungan 2x lebih besar dari modal awal adalah sebuah tujuan jangka panjang.
Akhir Kata
Melakukan trading forex dengan perspektif jangka panjang dianggap lebih aman dibanding kamu mengharapkan profit secara harian. Karena pada dasarnya, pergerakan harga di pasar forex begitu fluktuatif sehingga mustahil untuk mengklaim bahwa pergerakan harga hari ini sudah memenuhi ekspektasi tertinggi yang bisa menggandakan profitmu.
Apabila pada keesokan harinya harga ternyata menunjukkan pergerakan yang lebih menguntungkan, tentu kamu akan merasa kurang maksimal dalam memanfaatkan peluang trading. Hal ini bisa terjadi secara terus-menerus sehingga berisiko memicu overtrading.
Untuk itu, sebuah target jangka panjang seperti menggandakan profit memerlukan strategi dengan perspektif jangka panjang pula. Kamu harus melatih kesabaran dan kedisiplinan untuk mengumpulkan profit sesuai kaidah-kaidah dalam strategi yang kamu jalankan. Selain itu, perlu diperhatikan bahwa semakin besar modal yang kamu tradingkan, maka semakin besar pula risiko dan semakin lama pula jangka waktu yang dibutuhkan untuk menggandakan profitnya.