1. This site uses cookies. By continuing to use this site, you are agreeing to our use of cookies. Learn More.
  2. Welcome back! Thank you for being a part of this Traders Community. Let's discuss and share :)
    Selamat datang kembali! Trimakasih telah menjadi bagian dari Komunitas Trader ini. Mari berdiskusi dan berbagi :)
    Dismiss Notice

Suggestion ForexChief > FX Global Gateway

Discussion in 'Iklan - Advertising' started by andreyfx, 27 Mar 2017.

  1. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Belajar Mengenal Arti Sebenarnya Berhasil Dalam Trading Forex


    Belajar Forex – Sebagai seorang trader forex, kita harus menjalankan semua komitmen tentang ide-ide yang sudah dirumuskan. Sukses bisa dirasakan dalam berbagai cara. Kebanyakan trader yang mencoba peruntungan dengan Forex, ingin cepat kaya dan semua masalah keuangannya teratasi. Apakah ini artinya memiliki 500.000 $ atau 5 juta $ di rekening bank?

    Berhasil dalam bertransaksi valuta asing, dan kemandirian finansial yang dihasilkan dapat menawarkan banyak keuntungan.

    Akan saya coba menjelaskan secara lebih rinci di artikel ini.

    Apakah yang harus saya lakukan untuk menjadi trader yang sukses?

    Mungkin Anda memiliki keraguan apakah Anda dapat mengatur supaya terus sukses dalam trading forex untuk jangka panjang.

    Keraguan seperti ini tidak ada gunanya. Kekhawatiran hilangnya tabungan bisa diatasi dengan membiasakan diri untuk selalu bekerja keras.

    Sudah lama saya mencari sistem perdagangan yang sempurna. Saya telah menghabiskan banyak waktu dalam mencari trading system yang memiliki tingkat kemenangan yang tinggi. Indikator teknikal, Robot Forex, pola grafik dan pergerakan harga. Semuanya tidak memberi keberhasilan nyata.

    Saya sudah akan menyerah. Saya coba beristirahat beberapa minggu dan bulan, tapi saya tidak pernah benar-benar menyerah atau kehilangan kepercayaan diri untuk memperoleh keberhasilan. Dengan tekad kuat untuk sukses dan melalui penelitian lebih lanjut, saya menjadi sadar akan hal-hal yang mempengaruhi dan menyebabkan gerakan pasar. Bukanlah indikator, grafik atau Robot Forex tetapi pelaku pasar dan harapan mereka di pasar modal seperti yang Anda investasikan.

    Untuk memiliki cara menafsirkan pasar ini, maka Anda harus melepaskan diri dari semua aksesoris yang tidak perlu sebagai indikator forex, grafik dan pola candlestick, yang membuat Anda bingung untuk melihat pergerakan harga dan mulai berpikir seperti seorang trader profesional. Selamat Belajar Forex!!!


    SUMBER : idforextrading


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  2. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Cara Cepat Belajar Forex Untuk Pemula



    Mungkin anda melihat ada rekan yang sukses dalam forex, atau mungkin juga anda telah membaca tentang forex trading dan amat tertarik untuk mempelajarinya.

    Kemungkinan besar yang terjadi adalah anda mencari cara cepat belajar forex untuk pemula jika anda benar-benar memulai dari nol. Dan, ada kemungkinan besar juga anda akan disodorkan dengan berbagai pernyataan bahwa belajar forex itu mudah .

    Benarkah belajar forex itu mudah ?

    Sayangnya tidak sama sekali. Kebanyakan pembuat pernyataan bahwa belajar forex itu mudah berujung pada penawaran sistem trading, indikator,atau EA/robot trading tertentu yang harus ditebus dengan sejumlah uang.

    Secara logika, jika forex trading itu mudah maka saat ini akan banyak sekali orang-orang yang sukses dari forex trading, dan forex tidak akan diberi label sebagai investasi beresiko tinggi bukan ?

    Namun, bukan berarti forex trading tidak bisa dipelajari secara cepat. Anda bisa mempelajari forex secara cepat, namun memerlukan modal kedisiplinan yang harus tetap terjaga. Berikut ini adalah cara cepat belajar forex untuk pemula versi kami ;

    Disiplin

    Siapkan mental anda untuk disiplin selama belajar forex DAN selama anda bertrading forex. Tanpa adanya disiplin, maka kemungkinan terbesarnya adalah anda akan kehilangan uang dalam jumlah besar, dan tidak pernah sampai ke tujuan anda bertrading forex.

    Saat anda mempraktekan cara belajar forex untuk pemula dari sumber manapun, usahakan untuk langsung menerapkan nilai disiplin sedari awal sebelum terlambat nantinya.

    Pelajari dasar forex trading

    Materi dasar tentang forex trading wajib untuk anda ketahui. Dengan cara ini, anda bisa lebih mengerti tentang cara kerja market forex, pelaku market, resiko yang terkandung didalamnya, dan yang paling penting pada akhirnya anda bisa mengerti posisi anda di market forex itu sendiri.

    Sumber:ID FOREX TRADING


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  3. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Belajar Cara Bertahan Saat Alami Kerugian di Trading Forex



    Belajar Forex: Badu diberikan uang oleh orang tuanya untuk membeli makanan ringan di warung. Namun ketika diperjalanan ternyata uang terjatuh dan hilang. Ia sedih bercampur kesal.

    Agus membeli telur dari peternak dan ia akan jual di pasar. Setelah ia menjajakan barangnya ternyata harga pasaran telur turun dratis sehingga ia pun kesal karena mengalami kerugian akibat dagangannya tidak laku.

    Apa yang dapat Anda simpulkan dari 2 cerita diatas? Anda dapat melihat bahwa kehilangan uang atau mengalami kerugian sangatlah tidak sukai oleh siapapun. Begitupun dalam dunia trading, kerugian merupakan salah satu hal yang tidak dapat di hindari oleh trader mana pun di dunia. Seiringnya dengan berjalannya waktu, banyak trader yang sudah mulai memahami kerugian merupakan bagian dari trading forex. Namun ternyata, banyak trader juga yang merasa sulit untuk menerima kerugian tersebut.

    Ketika Kita Tidak Bisa Menerima Kerugian Tersebut

    Kemampuan untuk menerima kerugian di dunia trading dapat menjadi faktor kunci dalam pembentukan anda menjadi seorang trader sukses. Saya tidak mengatakan bahwa dengan kerugian akan memotivasi anda untuk lebih baik ; tapi lebih ke bagaimana anda menangani kerugian secara signifikan agar dapat mempengaruhi tingkat keberhasilan anda dalam melakukan trading.

    Jika anda menolak untuk berlapang dada ketika mengalami kerugian maka akan makin mengarahkan anda ke kerugian berikutnya. Belajar untuk menerima dan menangani kerugian dalam bertrading sama pentingnya dengan membuat trading lebih yang baik di kemudian hari .

    Berikut adalah tujuh langkah yang dapat diambil untuk bertahan hidup dan bahkan berkembang ketika menderita kerugian :
    1. [*] Tuliskan hasil trading anda apa adanya.
      Tuliskan hasil trading anda apa adanya. Jangan sembunyikan kerugian tersebut di bawah karpet anda. Anda perlu belajar dari kerugian tersebut sehingga anda perlu menuliskannya. Sertakan bagaimana Anda melihat pasar pada saat itu dan bagaimana keadaan pasar dan indikator yang digunakan untuk mengambil keputusan tersebut.
    2. Evaluasi Trading Anda
      Setelah waktu trading berakhir atau ketika pasar tutup, kembali kepada apa yang telah Anda tulis dan melihat apa yang bisa dipelajari. Apakah Anda lewatkan membaca pasar ? Apakah ada sesuatu yang gagal untuk dicek? Apakah Anda mengambil posisi meskipun tidak memenuhi kriteria sistem trading Anda ?
    3. Gunakan kerugian sebagai kesempatan untuk belajar :
      “Apa yang bisa saya pelajari dari hasil trading ini? Tanyakan pada diri sendiri, Apakah ada informasi tambahan mengenai kondisi pasar yang dapat diperoleh? Apakah ada sesuatu tentang perilaku trading Anda yang perlu diperbaiki? Apa pun itu, Anda memiliki kesempatan untuk memahami sesuatu yang baru, dan yang berharga!
    4. Mengambil tindakan perbaikan segera
      Apakah Anda perlu memodifikasi sistem trading Anda? Apakah anda perlu meningkatkan disiplin pribadi anda? Apapun yang telah Anda pelajari, segera mengambil tindakan.
    5. Jaga Emosi anda
      Anda selalu memiliki pilihan ketika anda bertindak. Anda dapat menerima kerugian sebagai bagian yang tak terhindarkan dari trading dan bersyukur bahwa Anda bisa belajar dari itu , atau Anda dapat berpikir sebaliknya dan membuat diri anda merasa lebih negatif dari sebelumnya. Intinya anda harus menjaga emosi anda.
    6. Ingat, trading berbasis probabilitas
      Setiap trading anda memiliki probabilitas menang dan kemungkinan kerugian. Trading adalah selalu yang tidak pasti. Ini adalah hukum probabilitas trading.
    7. Networking :
      Kita semua pasti membutuhkan dukungan dari sesama trader juga. Bicaralah dengan kawan trading Anda, mentor, mitra atau pasangan. Ini membantu untuk membongkar apa yang salah dari diri anda dan Anda mungkin mendapatkan perspektif yang berbeda.
    Menempatkan tujuh langkah tersebut pada tempatnya, Anda pasti akan berada di jalan untuk bertahan dan bahkan berkembang dari kerugian.


    SUMBER : idforextrading


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  4. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Cara Cepat Belajar Forex Untuk Pemula



    Mungkin anda melihat ada rekan yang sukses dalam forex, atau mungkin juga anda telah membaca tentang forex trading dan amat tertarik untuk mempelajarinya.

    Kemungkinan besar yang terjadi adalah anda mencari cara cepat belajar forex untuk pemula jika anda benar-benar memulai dari nol. Dan, ada kemungkinan besar juga anda akan disodorkan dengan berbagai pernyataan bahwa belajar forex itu mudah .

    Benarkah belajar forex itu mudah ?

    Sayangnya tidak sama sekali. Kebanyakan pembuat pernyataan bahwa belajar forex itu mudah berujung pada penawaran sistem trading, indikator,atau EA/robot trading tertentu yang harus ditebus dengan sejumlah uang.

    Secara logika, jika forex trading itu mudah maka saat ini akan banyak sekali orang-orang yang sukses dari forex trading, dan forex tidak akan diberi label sebagai investasi beresiko tinggi bukan ?

    Namun, bukan berarti forex trading tidak bisa dipelajari secara cepat. Anda bisa mempelajari forex secara cepat, namun memerlukan modal kedisiplinan yang harus tetap terjaga. Berikut ini adalah cara cepat belajar forex untuk pemula versi kami ;

    Disiplin

    Siapkan mental anda untuk disiplin selama belajar forex DAN selama anda bertrading forex. Tanpa adanya disiplin, maka kemungkinan terbesarnya adalah anda akan kehilangan uang dalam jumlah besar, dan tidak pernah sampai ke tujuan anda bertrading forex.

    Saat anda mempraktekan cara belajar forex untuk pemula dari sumber manapun, usahakan untuk langsung menerapkan nilai disiplin sedari awal sebelum terlambat nantinya.

    Pelajari dasar forex trading

    Materi dasar tentang forex trading wajib untuk anda ketahui. Dengan cara ini, anda bisa lebih mengerti tentang cara kerja market forex, pelaku market, resiko yang terkandung didalamnya, dan yang paling penting pada akhirnya anda bisa mengerti posisi anda di market forex itu sendiri.

    Sumber:ID FOREX TRADING


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  5. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Kebijakan Eksekusi Order



    KECEPATAN EKSEKUSI ORDER SELAMA PENGUMUMAN BERITA EKONOMI

    Secara rata-rata, kecepatan eksekusi order klien dari saat mereka masuk ke server perdagangan dan sampai saat mengirimkan konfirmasi ke klien adalah 100 ms. Namun, berdasarkan sifat transaksi off-exchange, bank yang menjual likuiditas memiliki apa yang disebut "last look" kondisi yang memberi mereka hak untuk "menahan proses order sampai kondisi pasar telah diklarifikasi". Itu berarti bahwa trader yang mengirim order untuk membuka posisi pada saat pengumuman berita, mungkin mengalami keterlambatan eksekusi order (waktu pemrosesan order dapat ditingkatkan hingga 3 detik). Itu tidak berarti bahwa semua order yang sama akan dijalankan dengan penundaan. Namun, ada kemungkinan seperti itu, dan perusahaan menganjurkan trader untuk merencanakan resiko tersebut dalam sistem perdagangan mereka.


    POSISI PENUTUPAN WAJIB KARENA MENINGKATNYA SPREAD

    Terlepas dari kenyataan bahwa pedagang mungkin memiliki «hedged position», yaitu short position cocok untuk long position, stop-out (menutup paksa posisi karena kurangnya dana ) masih dapat terjadi pada akun. Biasanya, situasi ini adalah hasil dari spread yang melebar secara signifikan melebihi nilai rata-rata pada saat pengumuman berita ekonomi. Itu berarti bahwa trader memiliki kesempatan untuk melakukan transaksi dalam kasus spread yang sangat rendah. Namun tidak mungkin untuk memprediksi waktu peningkatan tajam dalam spread.


    KREDIT PERDAGANGAN

    Kredit perdagangan merupakan leverage tambahan yang memungkinkan untuk meningkatkan posisi perdagangan dan sebagai kesempatan untuk menambah potensi profit. Namun, kita tidak boleh lupa bahwa ukuran posisi terus bertambah dengan mengorbankan dana tambahan, potensial jumlah kerugian dana yang menanti trader dalam kasus perubahan quote tidak berhasil bertambah juga.

    Jika ada kredit trading aktif di akun, penutupan paksa posisi mungkin terjadi hanya dalam dua kasus: jika tingkat margin mencapai 30% atau jumlah dana pada akun menjadi di bawah jumlah kredit yang aktif. Trader harus sepenuhnya menyadari resiko yang timbul apabila terjadi penggunaan kredit trading.


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  6. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Dasar Analisa Teknikal



    Belajar Forex : Ada tiga hal yang mendasari analisis teknikal. Tiga dasar tersebut adalah :

    1. Market action discounts everything

    Salah satu keuntungan dalam menggunakan analisis teknikal adalah bahwa pergerakan harga (price action) cenderung mencerminkan informasi yang beredar di pasar. Apakah itu rumor atau sentimen. Dengan demikian, maka hal yang kita butuhkan untuk mengambil keputusan adalah pergerakan harga itu sendiri. Jadi kita tidak perlu dipusingkan oleh berita atau rumor, misalnya, mengenai si Anu mau melakukan ini atau itu. Cukup perhatikan price action-nya. Tenang… tenang… nanti akan kita pelajari.

    2. Prices move in trend

    Harga bergerak dalam tren, begitu katanya. Jadi, bukan cuma fesyen saja yang ada tren-nya. Pergerakan harga juga punya, lho! Maksudnya adalah bahwa pergerakan harga cenderung bergerak dalam arah (trend) tertentu sampai suatu saat tren tersebut akan berakhir. Arahnya bisa naik, turun, atau datar-datar saja. Dengan mengetahui tren pasar, maka kita akan bisa mengambil keputusan yang tepat.

    3. History repeats itself

    Sejarah selalu berulang. Para technician (sebutan untuk trader ber”haluan” analisis teknikal) menemukan bahwa pergerakan harga cenderung membentuk pola-pola tertentu. Pola-pola ini pun memiliki kecenderungan berulang dari masa ke masa. Dengan demikian, berulangnya pola-pola tersebut bisa dimanfaatkan untuk memperkirakan ke mana arah pergerakan harga selanjutnya berdasarkan “sejarah” yang tercatat ketika pola-pola yang sama muncul di masa lalu.

    Analisis teknikal bisa jadi sangat subyektif. Dua orang analis yang mencermati chart yang sama bisa saja memiliki pandangan yang berbeda. Ini bisa terjadi karena keduanya memiliki style yang berbeda. Subyektivitas ini sedikit-banyak bisa diantisipasi dengan dasar analisis teknikal yang mantap. Hal yang penting saat ini adalah Anda memahami prinsip dasar analisis teknikal dulu, sehingga nanti akan lebih mudah memahami analisis teknikal yang lebih kompleks seperti analisis teknikal berdasarkan teori Fibonacci atau John Bollinger. Jangan khawatir, setelah Anda lulus dari pelatihan ini, mudah-mudahan Anda akan menjadi lebih pintar… seperti kami…. Hehehe…

    Sumber:BELAJAR FOREX


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  7. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Belajar Rahasia Cara Penggunaan Indikator Trading Forex Parabolik SAR



    Sering kita mendengar indicator parabolic SAR ketika pertama kita mulai mengenal trading forex tetapi sering juga kurang memahami kemampuan indicator ini. Mari kita lihat bagaimana parabolic SAR bekerja:

    Secara sederhana, indicator ini akan memberitahukan :

    1. Ketika pasar mulai berada dalam kecenderungan untuk bergerak menurun maka indicator parabolik SAR akan terbentuk di atas candle dan memberitahukan bahwa kondisi uptrend mungkin akan atau telah berakhir dan pasar kemungkinan akan bergerak turun.
    2. Ketika pasar berada dalam kondisi tren naik maka indikator parabolic SAR akan terbentuk di bawah candle dan memberitahukan bahwa kondisi downtrend kemungkinan akan atau telah berakhir dan pasar kemungkinan akan bergerak naik.
    Indikator parabolic SAR adalah indicator yang pandai membuat harga sedang bergerak mengayun di pasar.

    Strategi trading dengan menggunakan indikator Parabolic SAR adalah salah satu strategi trading forex yang sederhana karena alat bantu yang digunakan hanya indikator parabolic sar tanpa ada bantuan dari indikator forex lainnya.

    Time frame yang cocok untuk perdagangan yang menggunakan strategi trading parabolic SAR adalah dengan menggunakan grafik 4 jam-an dan harian untuk perdagangan yang menggunakan strategi ini. Anda juga dapat menggunakan time frame 1 jam-an tetapi dapat mengakibatkan terlalu banyak sinyal palsu yang akan muncul.

    Jika Anda trading di time frame yang lebih kecil seperti 1 jam dan di bawah, penting bahwa Anda menyadari tren yang lebih besar mungkin akan menimpa tren kecil yang Anda pergunakan pada strategi perdagangan.

    Cara Perdagangan Parabloic SAR

    Untuk Setup Beli :

    • Tunggu sampai dot parabolic SAR terbentuk di bawah candle.
    • Tempatkan buy stop order 3-5 pips di atas harga tertinggi dari candlestick dengan indikator parabolic SAR terbentuk di bawah.
    • Tempatkan stop loss 5-10 pips di bawah harga terendah dari candlestick.
    • Keluar dari perdagangan ketika indikator SAR parabolik memberikan sinyal jual (ketika dot parabolic SAR terbentuk di atas candlestick
    [​IMG]

    Untuk Setup Jual:

    • Tunggu sampai parabolic SAR dot bentuk di atas candlestick.
    • Tempatkan sell stop order 3-5 pips di bawah harga terendah dari candlestick dengan indicator parabloc SAR yang terbentuk di atas.
    • Tempatkan stop loss 5-10 pips diatas harga tertinggi dari candlestick.
    • Keluar dari perdagangan ketika indikator parabolik SAR memberikan sinyal beli (ketika dot indicator parabolic SAR terbentuk di bawah candlestick)
    [​IMG]

    Kekurangan dari indicator parabolic SAR

    Sinyal merespon cukup lambat ketika harga bergerak sehingga open posisi pada perdagangan akan dibuat setelah harga pindah (baik ke atas atau bawah).

    Karena indikator Parabolic SAR merespon lambat maka penempatan stop loss harus berada di dalam lokasi yang ideal (seperti di balik level support dan resistance).
    Ketika harga bergerak di pasar bergerak datar atau konsolidasi akan menyebabkan terlalu banyak sinyal palsu yang akan keluar.

    Kelebihan dari indicator parabolic SAR

    Jika Anda adalah seorang trader forex baru maka penggunaan strategi trading ini dapat Anda gunakan untuk berlatih pada perdagangan forex.

    Di pasar trending indicator parabolik SAR merupakan indikator trading forex yang bekerja dengan baik.

    Strategi trading forex yang dijelaskan dalam halaman ini sangat dasar. Jika Anda dapat menggabungkan dengan indikator forex lain seperti moving average berpotensi akan menghilangkan sinyal-sinyal palsu yang terjadi ketika pasar bergerak datar atau tidak berarah.

    Parabolik SAR adalah indikator swing trading yang baik dan dapat menunjukkan kepada Anda perubahan harga (walaupun selalu sedikit terlambat)

    Sekarang Anda tahu bagaimana menggunakan indikator parabolic SAR pada perdagangan Forex dengan menggunakan setup perdagangan yang diberikan di atas.


    SUMBER : BelajarForex


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  8. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Belajar Rahasia Cara Penggunaan Indikator Trading Forex Parabolik SAR



    Sering kita mendengar indicator parabolic SAR ketika pertama kita mulai mengenal trading forex tetapi sering juga kurang memahami kemampuan indicator ini. Mari kita lihat bagaimana parabolic SAR bekerja:

    Secara sederhana, indicator ini akan memberitahukan :

    1. Ketika pasar mulai berada dalam kecenderungan untuk bergerak menurun maka indicator parabolik SAR akan terbentuk di atas candle dan memberitahukan bahwa kondisi uptrend mungkin akan atau telah berakhir dan pasar kemungkinan akan bergerak turun.
    2. Ketika pasar berada dalam kondisi tren naik maka indikator parabolic SAR akan terbentuk di bawah candle dan memberitahukan bahwa kondisi downtrend kemungkinan akan atau telah berakhir dan pasar kemungkinan akan bergerak naik.

    Indikator parabolic SAR adalah indicator yang pandai membuat harga sedang bergerak mengayun di pasar.

    Strategi trading dengan menggunakan indikator Parabolic SAR adalah salah satu strategi trading forex yang sederhana karena alat bantu yang digunakan hanya indikator parabolic sar tanpa ada bantuan dari indikator forex lainnya.

    Time frame yang cocok untuk perdagangan yang menggunakan strategi trading parabolic SAR adalah dengan menggunakan grafik 4 jam-an dan harian untuk perdagangan yang menggunakan strategi ini. Anda juga dapat menggunakan time frame 1 jam-an tetapi dapat mengakibatkan terlalu banyak sinyal palsu yang akan muncul.

    Jika Anda trading di time frame yang lebih kecil seperti 1 jam dan di bawah, penting bahwa Anda menyadari tren yang lebih besar mungkin akan menimpa tren kecil yang Anda pergunakan pada strategi perdagangan.

    Cara Perdagangan Parabloic SAR

    Untuk Setup Beli :

    • Tunggu sampai dot parabolic SAR terbentuk di bawah candle.
    • Tempatkan buy stop order 3-5 pips di atas harga tertinggi dari candlestick dengan indikator parabolic SAR terbentuk di bawah.
    • Tempatkan stop loss 5-10 pips di bawah harga terendah dari candlestick.
    • Keluar dari perdagangan ketika indikator SAR parabolik memberikan sinyal jual (ketika dot parabolic SAR terbentuk di atas candlestick)

    Untuk Setup Jual:

    • Tunggu sampai parabolic SAR dot bentuk di atas candlestick.
    • Tempatkan sell stop order 3-5 pips di bawah harga terendah dari candlestick dengan indicator parabloc SAR yang terbentuk di atas.
    • Tempatkan stop loss 5-10 pips diatas harga tertinggi dari candlestick.
    • Keluar dari perdagangan ketika indikator parabolik SAR memberikan sinyal beli (ketika dot indicator parabolic SAR terbentuk di bawah candlestick)

    Kekurangan dari indicator parabolic SAR

    Sinyal merespon cukup lambat ketika harga bergerak sehingga open posisi pada perdagangan akan dibuat setelah harga pindah (baik ke atas atau bawah).

    Karena indikator Parabolic SAR merespon lambat maka penempatan stop loss harus berada di dalam lokasi yang ideal (seperti di balik level support dan resistance).
    Ketika harga bergerak di pasar bergerak datar atau konsolidasi akan menyebabkan terlalu banyak sinyal palsu yang akan keluar.

    Kelebihan dari indicator parabolic SAR

    Jika Anda adalah seorang trader forex baru maka penggunaan strategi trading ini dapat Anda gunakan untuk berlatih pada perdagangan forex.

    Di pasar trending indicator parabolik SAR merupakan indikator trading forex yang bekerja dengan baik.

    Strategi trading forex yang dijelaskan dalam halaman ini sangat dasar. Jika Anda dapat menggabungkan dengan indikator forex lain seperti moving average berpotensi akan menghilangkan sinyal-sinyal palsu yang terjadi ketika pasar bergerak datar atau tidak berarah.

    Parabolik SAR adalah indikator swing trading yang baik dan dapat menunjukkan kepada Anda perubahan harga (walaupun selalu sedikit terlambat)

    Sekarang Anda tahu bagaimana menggunakan indikator parabolic SAR pada perdagangan Forex dengan menggunakan setup perdagangan yang diberikan di atas.


    Sumber:BELAJAR FOREX


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  9. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Belajar Trading Forex : Pola Candlestick “Tweezer”



    Steve Nison adalah orang yang mempopulerkan chart candlestick di Amerika. Salah satu pola candlestick yang diperkenalkan adalah tweezer bawah (bottom) dan tweezer atas (top). Tweezer dapat dilihat dengan bentuk yang berbeda, tetapi semuanya memiliki beberapa sifat yang sama. Pola ini kadang-kadang muncul pada titik balik pergerakan harga.

    Dalam trading, chart candlestick dapat digunakan untuk keperluan analisis yang dapat mengindikasikan bahwa ada potensi pembalikan arah atau dapat digunakan dalam konteks yang lebih luas dari analisis pasar untuk memberikan sinyal perdagangan untuk pergerakan trend selanjutanya.

    Orang Jepang telah menggunakan chart candlestick untuk perdagangan komoditas sejak abad ke-17 karena mereka dapat melihat secara visual untuk memantau pergerakan harga.

    Tweezer

    Tweezer terbentuk dengan body candlestick yang terlihat dari perbedaan antara harga pembukaan dan penutupan. Jika ada “shadow” pada tweezer di kedua ujung candle akan ditandai dengan harga tinggi dan rendah pada periode tersebut. Candle yang berwarna hitam atau merah berarti harga closing menutup ke arah bawah, sementara candle putih atau hijau menunjukkan harga closing ditutup dengan arah ke atas dan lebih tinggi daripada pembukaan.

    Tweezer biasanya terletak di atas dan di bawah, mempunyai pola – pola yang mengindikasikan adanya pembalikan arah trend meskipun konteks yang lebih luas biasanya diperlukan candle tambahan untuk mengkonfirmasi sinyal.

    [​IMG]

    Pola tweezer di atas sering terjadi ketika ada dua candle tertinggi berada hampir persis di tingkat yang sama. Pola tweezer di bawah terjadi ketika ada dua candle terendah yang terjadi pada hampir di tingkat yang sama setelah penurunan.

    Kriteria tambahan lain, biasanya candle pertama memiliki body yang besar (dilihat dari perbedaan harga pembukaan dan penutupan) tetapi candle kedua bisa hampir sama ukurannya.

    [​IMG]

    Sebagai contoh, pada sebuah pola Tweezer di atas, candlestick pertama kemungkinan merupakan candle yang sangat kuat, dengan harga penutupan tinggi, sementara candle kedua mungkin doji (berbentuk silang).

    Pola tweezer top atau pola tweezer bottom menunjukkan bahwa candle pertama berada dalam pergerakan kuat, sedangkan candle kedua merupakan candle sebaliknya yang membalikkan pergerakan sebelumnya dimana telah terjadi pergeseran momentum secara jangka pendek, dan trader harus mengenalnya.

    Bearish Tweezer Top

    Sebuah bearish Tweezer Top terjadi ketika pergerakan bullish telah membentuk candle yang lebih tinggi, dan harga penutupan dekat pada harga tertinggi (tanda bullish). Namun pada candle kedua, merupakan candle dengan pola pembalikkan.

    Bullish Tweezer Bottom

    Sebaliknya, sebuah bullish tweezer bottom terjadi selama pergerakan downtrend ketika pasar bergerak bearish dan harga terus bergerak lebih rendah, dan biasanya candle ditutup pada dekat harga terendah (tanda bearish). Namun pada candle kedua, merupakan candle dengan pola pembalikkan.

    Perlu di perhatikan

    • Candle biasanya membentuk body dengan sama tinggi atau rendah (ini sangat penting).
    • Formasi ini merupakan penurunan lanjutan atau pelanjutan pergerakan harga.
    • Formasi tweezer tops cenderung akan membentuk dengan dua atau lebih candle.
    • Formasi tambahan yang lebih baik adalah doji atau hammer yang membuat puncak kedua yang akan menambah sinyal yang menegaskan bahwa ada pergeseran pada pergerkaan pasar.
    Tweezer adalah formasi yang digunakan oleh trader forex atau investor untuk mengetahui price action pergerakan harga yang cenderung mengikuti pola teknikal dari pergerakan sebelumnya. Hal ini akan membuat bahwa area support dan resistance akan terus diuji dan terus diuji. Disiplin yang ketat dan aturan manajemen risiko akan membantu setup ini meningkatkan kemampuan trader untuk bertransaksi.


    SUMBER : BelajarForex


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  10. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Bisakah Trading Forex di Handphone ?



    Ada kalanya anda tidak dapat memantau pergerakan harga dari netbook atau komputer karena sedang berada diluar ruangan. Bisa juga anda sedang dalam perjalanan dan ingin membuka chart, menganalisa, ataupun melakukan transaksi . Apakah hal ini bisa dilakukan ?

    Kemajuan teknologi dan terjangkaunya akses internet oleh seluruh lapisan masyarakat memungkinkan hal ini bisa terjadi . Saat ini anda bisa trading forex di handphone /smartphone, android, bb, tablet, ataupun ipad milik anda, tidak lagi tergantung netbook, laptop, atau komputer lagi .

    Hal ini dimungkinkan karena software metatrader yang merupakan software trading forex paling banyak digunakan memberikan dukungan untuk hal ini. Anda bisa mendapatkan Metatrader versi mobile untuk handphone berbasis android dan Apple secara gratis tanpa biaya apapun. Dalam artikel ini kami akan membahas cara mendapatkan aplikasi metatrader mobile untuk handphone atau tablet berbasis android .

    Saat ini smartphone berbasis android bisa anda dapatkan dengan harga amat terjangkau . Begitu pula dengan tablet berbasis android, bisa anda dapatkan dengan harga yang terjangkau pula. Hampir semua smartphone/tablet android bisa menggunakan metatrader mobile, syaratnya hanyalah menggunakan minimal Android versi 2.1 (froyo) yang merupakan versi android lama. Anda tidak perlu menggunakan smartphone atau tablet mahal untuk bisa menggunakan metatrader mobile .

    Cara untuk install Metatrader mobile ;

    • buka google playstore dari smartphone atau tablet . Pastikan anda sudah login dengan account google anda.
    • cari apps metatrader dengan menggunakan kolom search. Pastikan anda menggunakan metatrader yang dikeluarkan oleh metaquotes. Anda akan menemukan metatrader 4 mobile atau metatrader 5 mobile. Pilih yang anda inginkan.
    • klik install, dan tunggu sampai selesai.
    • metatrader sudah siap digunakan dan anda sekarang bisa trading forex di handphone / tablet.

    Metatrader mobile menggunakan bandwith yang kecil sehingga anda tidak perlu khawatir kehabisan bandwith jika aplikasi tersebut digunakan lama. Untuk mengggunakan mt4 mobile , silahkan buka buka aplikasi anda, lalu dari tombol menu di handphone / tablet pilih menu accounts. Dari sana anda bisa membuat account demo atau login menggunakan account demo atau account real yang sudah anda miliki .

    Jika anda ingin trading forex di iphone atau blackberry (BB), anda perlu melihat ketersediaan paltform dari broker yang anda gunakan. Tidak semua broker memiliki platform trading mobile yang lengkap.

    Demikian tutorial singkat cara instalasi metatrader agar anda bisa trading forex di handphone / tablet. Tutorial lebih lengkap dalam bentuk gambar bisa anda simak di artikel lainnya .

    Topik seputar forex:

    cara main forex lewat android,trading lewat hp,trading forex lewat hp,trading forex di hp android,cara main forex di android,main forex di android,main forex di hp,cara bermain forex di android,Cara trading di android,trading lewat android,forex di hp,buat aku forex lewat hp,trading forex lewat android,sukses bermain forex lewat android,hp untuk trading,forex dihp,forex di 2 hp,trending forek pakek hp android,busakah trade oakai hp android,bagai mana cara cara tereding lewat hp


    Sumber:ID FOREX TRADING


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  11. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Belajar Forex : MACD + EMA = Momentum



    Untuk bertransaksi pada perdagangan forex, anda harus mencari waktu yang tepat untuk masuk atau keluar posisi. Selain itu, Anda harus memiliki mental yang “mantap” ketika target harga belum tercapai sesuai dengan yang diinginkan.

    Anda membutuhkan kedisiplinan karena hal tersebut merupakan salah satu cara untuk mendapatkan keuntungan dalam trading.

    Impuls adalah suatu sistem yang dirancang oleh Dr Alexander Elder untuk dapat mengidentifikasi titik masuk yang sesuai dengan momentum yang tepat. Indikator yang dapat mengukur momentum di pasar akan menjadi modal yang kuat bagi para trader.

    Cara open posisi

    Salah satu indikator yang dapat mengidentifikasi pasar adalah indikator moving average eksponensial (EMA)

    Indikator ini berfungsi sebagai alat untuk mengetahui pergerakan uptrend dan downtrend. Ketika EMA terlihat naik, maka harga berpotensi akan bergerak bullish, dan ketika EMA terlihat ke bawah, maka harga terlihat akan bergerak bearish.

    Untuk mengukur momentum pasar, trader dapat menggunakan histogram moving average convergence divergence (MACD), yang merupakan osilator yang dapat menampilkan tingkat perubahan pergerakan bull dan bear. Ketika tingkat kemiringan histogram MACD naik, maka harga akan bergerak bullish. Ketika MACD jatuh, maka harga akan bergerak bearish.

    Sistem ini akan mengeluarkan sinyal open posisi ketika kedua indikator bergerak ke arah yang sama.

    Jika sinyal dari EMA dan MACD histogram bergerak dalam arah yang sama cenderung memberikan informasi bahwa harga bergerak dalam kondisi uptrend atau downtrend. Ketika indikator EMA dan histogram MACD bergerak ke atas, maka tren bullish akan memiliki kontrol pada tren, dan pergerakan uptrend akan mengalami percepatan. Sebaliknya, ketika indikator EMA dan MACD histogram jatuh, maka tren bearish berada dalam kendali dan downtrend akan menguasai pasar.

    Prinsip-prinsip di atas merupakan salah satu cara untuk mengidentifikasi titik-titik open posisi pada perdagangan. Jika periode yang Anda gunakan berada di grafik harian, maka Anda harus dapat menganalisa chart mingguan untuk menentukan pergerakan bullish atau bearish. Untuk menentukan trend jangka panjang di pasar, Anda dapat menggunakan EMA 26 pada grafik mingguan dan MACD histogram di chart mingguan.

    Setelah tren jangka panjang yang diperoleh, maka anda dapat menggunakan grafik harian yang Anda gunakan untuk mengikuti arah perdagangan yang terlihat pada grafik mingguan.

    Dengan menggunakan EMA 13 pada grafik harian dan MACD histogram 12,26,9, harga berpotensi akan memberi sinyal untuk buka posisi.

    [​IMG]

    Ketika trend mingguan naik, dan sinyal open posisi akan terlihat pada EMA 13 dan MACD histogram yang muncul dan memberikan sinyal beli yang cukup kuat serta membuka peluang Anda untuk membuka posisi buy.

    Sebaliknya, ketika tren mingguan sedang bergerak down, tunggu indikator EMA 13 pada grafik harian dan MACD histogram memberi sinyal bearish. Momentum seperti ini akan menjadi sinyal kuat untuk membuka posisi sell, dan Anda harus menutup posisi sell ketika sinyal jual hilang.

    Cara Close Posisi

    Melakukan trading forex dengan mencari momentum yang tepat untuk membuka posisi ketika pasar sedang bergerak adalah satu syarat mutlak. Seperti kita ketahui bahwa harga bergerak dalam tren pada setiap minggu berjalan, dan pergerakan yang terbaik adalah pergerakan yang secara teratur menunjukkan tren intra – day yang cukup kuat.

    Seperti telah disebutkan sebelumnya, setelah Anda dapat mengidentifikasi dan membuka posisi trading dengan momentum yang cukup kuat (EMA harian dan MACD histogram keduanya bergerak naik atau turun).

    Anda harus memiliki momentum keluar yang tepat dari open posisi Anda. MACD histogram harian biasanya (tetapi tidak selalu) akan memberikan sinyal, ketika momentum bergerak terbalik dan mulai melemah maka momen tersebut memberi informasi bahwa posisi yang sedang terbuka cenderung harus di tutup. Sinyal exit akan keluar ketika dua indikator ini bergerak berlawanan.

    Ketika trend mingguan bergerak turun dan EMA harian serta MACD histogram harian jatuh maka inilah saat yang tepat bagi anda harus untuk keluar dari posisi buy yang sudah dibuka terlebih dahulu hingga salah satu indikator berhenti mengeluarkan sinyal jual.

    Titik exit memerlukan tindakan cepat dan saat yang tepat ketika trend diidentifikasi tampaknya segera akan mendekati akhir.

    Jangan lupa…


    SUMBER : BelajarForex


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  12. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    6 Tips Untuk Menguasai Analisa Teknikal Forex


    Seperti yang telah kami tuliskan di artikel disini , proses menganalisa pergerakan harga dalam forex trading secara umum bisa di bagi menjadi dua ; analisa teknikal forex dan analisa fundamental.

    Namun dalam prakteknya saat ini, ada kecenderungan bahwa analisa teknikal lebih banyak di pelajari oleh trader dibandingkan dengan fundamental.Hal ini dikarenakan belajar analisa teknikal forex cenderung lebih mudah di bandingkan faktor fundamental.

    Berikut ini beberapa tips yang mungkin bisa membantu anda dalam mempelajari cara analisa teknikal forex trading ;

    1. Jenis metode analisa teknikal

    Jenis tools dan metode yang digunakan dalam analisa teknikal cukup beragam. Oleh karena itu pastikan anda mengerti telebih dahulu metode analisa teknikal yang anda gunakan ; apakah berbasis indikator , berbasis pola atau pattern dalam chart, dan lain sebagainya .

    2. Pelajari dengan teliti

    Setiap metode analisa teknikal mempunya aturan atau rule penggunaan yang berbeda-beda . Oleh karena itu kami menyarankan kepada anda untuk mempelajari dengan teliti setiap rule dalam satu metode analisa teknikal, dan mengusai cara penggunaannya dalam praktek trading .

    Kadang, terdapat rumus dan ebook analisa teknikal forex yang disertakan dalam sistem trading yang anda pelajari. Jika ada, jangan sampai anda melewatkannya.

    3. Fokus

    Saat mempelajari satu metode analisa teknikal, pastikan anda untuk fokus . Sebelum benar-benar anda kuasai, jangan mudah berpindah fokus ke jenis analisa teknikal lainnya .

    Godaan untuk mempelajari banyak metode analisa teknikal forex akan banyak menghampiri anda, terutama setelah anda melihat screenshoot hasil profit dari trader yang menggunakan metode analisa teknikal lainnya .

    4. Sesuaikan dengan minat anda

    Setiap trader mempunyai kecenderungan untuk menyukai metode analisa teknikal tertentu . Usahakan anda sudah mengetahui jenis metode analisa teknikal forex yang anda sukai, misalkan menggunakan Moving averages, MACD, candlestick pattern, chart pattern, garis trendline, channel, dan lain sebagainya.

    Setelah anda tahu minat anda dimana, silahkan cari bahan pembelajaran seputar hal tersebut dan pelajari dengan disiplin. Jangan mudah tergoda dengan sistem atau metode analisa teknikal lainnya .

    5. Praktek

    Setelah menguasai konsep dan teori, ada baiknya anda langsung menggunakan metode analisa yang anda pelajari dalam trading . Untuk keperluan ini, gunakan selalu demo account sampai anda menguasai kelebihan dan kekurangan dari metode analisa teknikal yang anda gunakan.

    Jika merasa tidak nyaman dengan demo account, anda bisa menggunakan account trading gratisan dari promosi broker ataupun melakukan deposit di nano account yang banyak tersedia di broker online .

    6. Disiplin

    Usahakan untuk selalu disiplin dalam menjalankan metode analisa teknikal anda. Pastikan semua rule dan aturan dalam metode tersebut anda lakukan dengan benar. Dengan cara ini anda bisa mengetahui kelebihan dan kekurangan metode tersebut dan bisa lebih mudah melakukan perbaikan atau penyesuaian.

    Belajar analisa teknikal forex pada dasarnya cukup mudah, yang perlu anda lakukan adalah menemukan sumber pembelajaran dan mempelajarinya dengan benar. Tantangan terberatnya berada pada faktor kemauan untuk belajar, fokus dan disilpin .

    Banyak dari kalangan trader yang cenderung mencari jalan cepat. Jika anda salah satunya, perlu diperhatikan bahwa forex trading bukanlah hal yang bisa dikuasai secara singkat.

    Forex trading memerlukan modal ketekunan dan disiplin yang tinggi. Jika forex trading mudah untuk dikuasai, jika jalan cepat menuju kaya dalam forex trading itu ada, tentunya data statistik bahwa 90% forex trader itu gagal tidak akan muncul bukan ?


    Sumber:ID FOREX TRADING


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  13. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Langkah Cerdas Cara Belajar Forex



    Dalam memulai suatu bisnis, kita tentunya melakukan observasi terlebih dahulu tentang bisnis yang akan kita tekuni, bagaimana bisnis tersebut, keuntungan yang didapat maupun resiko yang ada. Begitu juga jika Anda memutuskan untuk masuk kedalam bisnis forex ini. Anda perlu mengenal tentang forex terlebih dahulu, belajar dan menyusun strategi yang tepat untuk meminimalkan resiko dan mendapatkan keuntungan yang diharapkan.

    Nah, cara belajar forex yang cerdas, Anda perlu memperhatikan langkah-langkah berikut supaya Anda lebih mudah dalam belajar dan tidak salah arah.

    1. Kumpulkan Artikel Forex

    Anda perlu mengenal tentang forex dan karakteristiknya dengan baik sebelum memulai bisnis ini. Untuk itu, kumpulkan artikel-artikel mengenai forex sebanyak-banyaknya untuk membantu Anda lebih mengenal forex lebih mendalam seperti istilah-istilah forex, produk-produknya dan lain sebagainya.

    2. Demo Account

    Demo account ini sangat penting bagi Anda untuk belajar mengenal karakteristik suatu mata uang, bagaimana pergerakannya maupun untuk menguji sistem trading yang Anda pakai. Ingatlah, untuk sukses sebagai seorang trader tidak bisa didapatkan secara instan akan tetapi diperlukan waktu dan latihan yang cukup hingga Anda bisa berhasil. Mungkin Anda merasa cukup melakukan demo account dalam waktu 1 bulan saja, akan tetapi bagi sebagian orang tidaklah cukup, saran kami sebaiknya Anda melakukan demo account selama minimal 3 bulan berturut-turut.

    3. Trading Plan

    Trading plan ini meliputi sistem trading yang Anda gunakan, management resiko yang diterapkan maupun penerapan money management. Sistem trading yang baik dan cocok bagi seseorang belum tentu juga baik dan cocok bagi Anda. Karena itu, kenalilah gaya trading Anda dan carilah sistem trading yang cocok bagi Anda. Hindarilah trading yang asal-asalan dan emosional karena jika demikian, Anda akan membuang-buang uang saja. Management resiko dan money management juga penting diperhatikan, berapa Anda akan mengambil profit, kapan Anda harus cut loss, berapa lot yang Anda ambil dalam satu transaksi dan sebagainya.

    Trading plan ini penting bagi seorang trader. Tanpa trading plan yang baik dan benar, kami percaya, Anda melakukan sesuatu yang sia-sia. Disiplinlah menjalankan trading plan yang sudah dibuat.

    4. Mentor yang baik

    Carilah mentor yang baik untuk trading Anda. Mentor yang baik tentunya harus cerdas dan mempunyai kredibilitas yang baik dalam trading forex. Dia harus jujur dan bisa dipercaya sehingga dia bisa menginspirasi Anda. Mentor yang baik tidak akan mau anak didiknya terus bergantung padanya. Dia akan mendorong Anda untuk bisa mandiri hingga Anda bisa melebihi kemampuannya. Dan carilah mentor yang rendah hati, yang tidak pernah ingin memamerkan hasil transaksinya kepada orang lain karena hal itu memang tidak perlu serta mentor yang murah hati, yang bersedia menularkan apa yang diketahuinya tanpa perlu menutup-nutupi atau merahasiakannya.



    SUMBER : BelajarForex


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  14. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Tips Cara Trading Forex Yang Simple Tapi Untung


    Setiap trader yang baru mengenal dunia forex biasanya sering bergelut dengan pertanyaan ini ; adakah cara trading forex yang simple tapi untung ? Pertanyaan yang sama juga suka muncul pada trader yang sudah beberapa lama menggeluti forex trading online. Berkaitan dengan pertanyaan ini ada beberapa tips yang bisa anda gunakan agar bisa mendapatkan sistem trading simple tapi profitable .

    Pahami dasar forex trading

    Banyak dari trader pemula yang langsung terjun dalam transaksi tanpa mengetahui apa sebenarnya forex trading. Mengetahui dasar forex membantu anda untuk memahami apa sebenarnya yang akan anda geluti . Dari sini juga anda akan mengetahui apa sebenarnya resiko yang ada dalam forex trading, dan potensi keuntungan yang terdapat didalamnya .

    Faktor resiko trading merupakan salah satu hal yang perlu anda ketahui sejak awal . Dengan begini anda bisa mengukur dan mengatur modal tanpa terjebak iming-iming manis dari oknum tertentu yang mengatas namakan forex trading, dan lebih mawas diri. Hanya dibutuhkan sedikit waktu untuk membaca dan memahami konsep-konsep dasar forex trading

    Pilih sistem trading dan kuasai

    Setelah memahami dasar forex trading, anda bisa mencoba terjun praktek trading . Amat disarankan untuk menggunakan demo account terlebih dahulu. Pilih sistem trading yang akan anda gunakan, dan pelajari sampai anda kuasai. Banyak sekali sistem trading yang terdapat di internet .

    Kesalahan pemula yang sering terjadi adalah; anda cenderung gonta-ganti sistem trading karena tergiur hasil trading besar orang lain padahal sistem trading yang sebelumnya anda gunakan belum dikuasai . kesalahan semacam ini seolah menjadi satu kesalahan umum yang selalu dialami oleh setiap trader.

    Untuk menghemat waktu belajar anda, silahkan pilih satu sistem trading yang cocok dan pelajari sampai benar-benar dikuasai. jangan terjebak dengan kesalahan umum yang dialami oleh rekan trader lain. Gunakan kesalahan mereka sebagai guru bagi anda.

    Disiplin

    Disiplin merupakan satu hal yang perlu anda pegang agar bisa anda bisa menemukan cara untuk trading secara simple tapi untung . Laksanakan rule dari sistem trading yang anda gunakan dengan benar. Gunakan perhitungan money management dengan teratur tanpa loncat-loncat tidak jelas.

    Dalam prakteknya, banyak sistem trading simple tapi bisa memberikan untung lumayan. Namun hal yang perlu dicatat dan dipahami ; keuntungan yang didapatkan tidak selalu berupa setiap transaksi anda untung, tapi lebih kepada jumlah akumulasi hasil trading yang anda dapatkan dalam waktu tertentu yang setelah dijumlahkan antara hasil transaksi loss dan profit, masih memberikan keuntungan untuk anda .

    Sejauh yang kami lihat, tidak terdapat satupun sistem trading yang mampu memberikan untung dalam setiap transaksi lho . untuk jangka pendek mungkin ada, tapi tidak untuk jangka panjang.

    forex trading lebih seperti marathon dibandingkan dengan sprint. Anda butuh waktu dan “stamina” yang kuat untuk mencapai tujuan finish ; konsisten profit dalam forex trading .


    Sumber:ID FOREX TRADING


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  15. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Belajar Mengenal 4 Faktor Yang Mempengaruhi Pergerakan Forex



    Aksi pembeli dan penjual di seluruh dunia yang berpartisipasi pada pergerakan forex menghasilkan trilyunan dolar setiap harinya. Faktanya, perdagangan forex/valas telah menjadi kegiatan global ketika peristiwa ekonomi memainkan peran lebih besar di pasar forex.

    Di sini kita akan belajar mengenai beberapa tren ekonomi dan peristiwa bagi mereka yang baru mengenal forex.

    Pasar forex terutama didorong oleh faktor makro-ekonomi yang mempengaruhi keputusan para trader untuk menentukan nilai mata uang pada waktu tertentu (ikuti edukasi trading forex). Kesehatan ekonomi suatu negara merupakan faktor penting pada nilai mata uangnya akibat banyaknya peristiwa ekonomi dan informasi yang dapat berubah setiap hari. Pada gilirannya, hal tersebut akan memperngaruhi pegerakan harga.

    Mari kita lihat lebih dekat, 4 faktor yang mempengaruhi perubahan pergerakan nilai mata uang.

    Pasar modal

    Pasar modal adalah indikator yang paling terlihat terkait kesehatan perekonomian suatu negara. Penguatan ataupun kejatuhan di pasar saham satu negara biasanya menjadi sinyal ekonomi di mata investor.

    Trader forex sangat bergantung pada data ekonomi sehingga dalam banyak kasus data ekonomi yang sama akan memiliki pengaruh langsung terhadap pergerakan pasar.

    Perdagangan Internasional

    Tingkat perdagangan antara negara mewakili permintaan atas barang atau jasa dari suatu negara. Semakin tinggi permintaan biasanya akan berdampak pada penguatan mata uang negara tersebut. Contoh: untuk membeli barang dari Australia, seorang importir yang berasal dari luar Australia harus mengkonversi mata uang mereka ke dolar Australia (AUD). Hal tersebut akan turut meningkatkan permintaan untuk AUD, sehingga akan memberi efek penguatan bagi AUD.

    Surplus dan defisit neraca perdagangan adalah contoh data ekonomi suatu negara dalam hal perdagangan internasional. Jika surplus bertambah – atau defisit berkurang – maka mata uang negara tersebut biasanya akan menguat. Sebaliknya, jika surplus berkurang – atau defisit bertambah – maka biasanya mata uang negara tersebut akan melemah.

    Kondisi politik

    Situasi politik suatu negara juga memainkan peran utama dalam prospek ekonomi negara tersebut dan akan berdampak pada mata uangnya. Para trader forex akan terus memantau berita dan peristiwa politik untuk mengukur perekonomian yang berhubungan dengan mata uang.

    Pemilu merupakan peristiwa besar bagi mata uang. Nilai tukar menguat jika pihak yang memiliki program dan pengaruh yang baik bagi perekonomian keluar sebagai pemenang pemilu. Singkat kata, jika pemenang pemilu adalah pihak yang “didambakan” oleh pasar, maka mata uang negara tersebut akan menguat.

    Kebijakan fiskal dan moneter dari pemerintah adalah faktor yang paling penting dalam pengambilan keputusan ekonomi. Keputusan bank sentral terhadap suku bunga yang berdampak tajam juga mempengaruhi pasar forex.

    Laporan Ekonomi

    Laporan kalender ekonomi menjadi sangat penting ketika harga bergerak cepat di pasar. Laporan mengenai PDB (Produk Domestik Bruto) atau GDP (Gross Domestic Product) mungkin merupakan data ekonomi yang paling jelas, karena merupakan dasar dari kekuatan ekonomi suatu negara.

    Inflasi juga merupakan indikator yang sangat penting karena merupakan indikasi peningkatan harga dan daya beli. Namun, inflasi adalah pedang bermata dua dimana sering ada tekanan pada mata uang ketika daya beli menurun. Di sisi lain, hal itu juga dapat menyebabkan apresiasi mata uang karena dapat memaksa bank sentral untuk meningkatkan suku bunga dalam rangka mengendalikan inflasi.

    Laporan lainnya seperti sektor pekerjaan juga membawa informasi penting tentang kekuatan ekonomi suatu negara. Salah satu data sektor pekerjaan yang menjadi primadona dalam trading forex adalah data Non-farm Payrolls AS.


    SUMBER : BelajarForex


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  16. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Apa sih rahasia trading tanpa indikator ?


    Sebagian besar sistem trading forex yang banyak di share saat ini di internet menggunakan bantuan indikator, baik teknikal ataupun fundamental. Namun ada juga sebagian yang mengklaim mampu trading forex tanpa menggunakan indikator apapun.

    Pertanyaannya adalah, bisa tidak trading tanpa indikator ? apa sih rahasia trading tanpa indikator ?

    Pertama-tama perlu kita ketahui dulu apa sih yang dimaksud dengan indikator. Dikutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia, indikator diartikan sebagai: sesuatu yg dapat memberikan (menjadi) petunjuk atau keterangan.

    Dalam dunia forex trading, indikator mengacu tools bantuan dalam menganalisa harga yang bisa berupa Chart pergerakan harga itu sendiri, indikator teknikal baik bawaan maupun custom indikator ( moving averages, MACD, stochastic, dan sejenisnya), dan juga indikator berupa faktor ekonomi / fundamental .

    Dari sini kita bisa melihat gambaran secara umum bahwa aktifitas analisa dan trading kita tidak bisa terlepas dari yang namanya indikator . TAPI, jika indikator yang dimaksud adalah indikator teknikal baik bawaaan metatrader ataupun custom indi, maka jawaban atas pertanyaan diatas adalah mungkin sekali .

    Bagaimana cara trading forex tanpa indikator ?

    Caranya banyak dan beragam. Tapi, inti utamanya adalah penguasaan konsep dari strategi yang digunakan. Beberapa sistem trading menggunakan bantuan indikator teknikal yang spesifik dalam perhitungannya sehingga akan timpang jika tidak digunakan (contohnya sistem trading moving average).

    Beberapa sistem trading lain menggunakan bantuan pola / pattern dalam chart untuk identifikasi arah dan analisa pergerakan harga . Contohnya seperti sistem trading dengan bantuan Support resistance, candlestick pattern, bar pattern, dan sejenisnya . Jenis strategi yang terakhir inilah yang jika sistemnya sudah dikuasai akan memungkinkan kita untuk bisa trading tanpa indikator.

    Sebagai contoh dari teknik trading tanpa indikator, kita lihat sample sistem trading support resistance di website ini . Silahkan anda lihat contoh chart polos dibawah

    [​IMG]

    Sepintas mungkin chart diatas terlihat tidak beraturan. Tapi jika kita tambahkan sedikit parameter berbasis support resistance sederhana saja, chart tersebut akan terlihat lebih teratur .

    [​IMG]

    Dalam chart diatas terlihat ada semacam pola pergerakan harga yang terjadi berulang kali di area-area support dan resistance. Jika anda menggunakan pattern inside bar, kemungkinan besar bisa juga melihat langsung beberapa peluang entry berbasis inside bar yang bisa digunakan dalam chart diatas .

    Kesimpulan yang bisa kita tarik adalah ; strategi trading tanpa indikator amat mungkin untuk dikuasai dan dilakukan jika kita sudah menguasai konsep dan praktek dari sistem trading yang kita gunakan. Dari sini kita juga bisa melihat jika trading tanpa indikator bukanlah sesuatu yang luar biasa . Hanya masalah penguasaan dan kebiasaan saja .

    Cara trading tanpa indikator memang terlihat ‘keren’, namun bukan merupakan bukti kemampuan dari seorang trader. Kemampuan untuk trading tanpa indikator tidak menjadi tolak ukur dari hasil trading seorang trader. Pada akhirnya, menggunakan indikator atau tidak, selama anda mampu mendapatkan hasil yang memuaskan maka itulah yang terbaik untuk anda.

    Rahasia trading tanpa indikator terletak pada pemahaman anda sendiri.


    Sumber:ID FOREX TRADING


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  17. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Rahasia Belajar Analisa Fundamental Forex


    Pergerakan Forex telah terbukti dapat bergerak dengan cepat. Transaksi Forex menawarkan banyak kesempatan untuk mendapatkan keuntungan besar pada perdagangan jangka pendek karena perdagangan forex juga bergantung pada fluktuasi harga yang hanya berlangsung beberapa menit.

    Apa yang mesti Anda perhatikan? Dan bagaimana seharusnya Anda bereaksi?

    Pengaruh Berita

    Pasar mata uang sangat reaktif terhadap pengumuman ekonomi, contoh : setelah pengumuman pada bulan September bahwa Federal Reserve tidak akan melakukan tapering off pada program pelonggaran kuantitatif, membuat dolar jatuh secara dramatis. Sinyal ini memberitahukan bawah ekonomi AS masih harus mendapat dukungan dan mengirimkan trader untuk bertransaksi ke mata uang kuat seperti GBP yang menyebabkan breakout tajam pada GBP/USD.

    Fluktuasi seperti ini didasarkan pada berita yang tidak biasa karena kebanyakan pengumuman data ekonomi memiliki efek yang lebih rendah, tetapi akan selalu memiliki efek serta memberikan kesempatan untuk keuntungan di waktu yang tepat (baca jadwal berita ekonomi – update).

    Biasanya ada tujuh atau lebih pengumuman ekonomi pada satu hari dalam perdagangan mata uang utama. Untuk trader paruh waktu, penting untuk mengetahui data ekonomi mana yang harus diperhatikan sehingga mereka dapat memilih mata uang yang akan di transaksikan.

    Pengumuman ekonomi terbesar datang dari Amerika Serikat karena sebagian besar perdagangan mata uang dipatok terhadap dolar. Selain itu, pengumuman ekonomi Inggris yang mempunyai efek hampir sama pentingnya karena trading Forex juga terjadi di London.

    Setelah pengumuman, biasanya mata uang akan berfluktuasi secara acak pada 60-120 detik pertama sebelum bergerak lebih tajam.

    Tren akan menjadi jelas selama periode yang relatif lebih lama dengan efek pasar pengumuman berlangsung di antara dua hingga empat hari, tetapi akan ada banyak pergerakan naik dan turun dalam hari berikutnya.

    Menggunakan News dan Batasi Waktu Perdagangan

    Perdagangan menggunakan news dapat digunakan dengan cara mencari periode konsolidasi, fluktuasi jangka pendek sebelum atau sesudah pengumuman dan perdagangan breakout.

    Disiplin sangat penting di sini, meskipun perdagangan jangka pendek menawarkan kesempatan yang luar biasa.

    Pasar Forex buka 24 jam sehari, 5 hari seminggu. Anda tidak bisa tetap terjaga selama itu, sehingga Anda perlu memilih waktu untuk melakukan transaksi. Tetapi yang paling mudah adalah ketika harga berada dalam satu pasar yang terbuka secara bersamaan. Jam perdagangan London dan New York merupakan perdagangan yang paling banyak dilakukan.

    Tentukan batas waktu pada perdagangan karena hal ini akan membantu anda untuk meminimalkan risiko. Mata uang akan terus berfluktuasi di tengah berita. Menetapkan batas waktu, berapa lama Anda akan melakukan perdagangan dapat membantu menghentikan Anda untuk melakukan trading ”hope” ketika harga bergerak dalam jangka pendek.

    Selain itu, transaksi mata uang dengan jangka waktu pendek pada dasarnya memliki risiko tinggi. Untuk meminimalkan hal tersebut, pertimbangkan untuk menggunakan stop order.

    Bantuan Analisis Teknikal

    Perdagangan menggunakan news secara alamiah akan mengarah kepada analisa teknikal. Analisa teknikal akan bergantung pada analisa grafik.

    Pemahaman pola teknikal dan tren di pasar Forex dan kombinasi berita ekonomi akan memberi trader wawasan yang lebih luas ketika pasar akan bergerak dalam jangka waktu pendek.

    Pasar yang bergerak dalam hitungan menit atau bahkan detik akan membuat perubahan dramatis yang terjadi mengingat berita ekonomi yang muncul dan akan menjadi momen yang sangat penting bagi seorang trader Forex untuk bereaksi dengan cepat (baca juga tentang berita-berita ekonomi dunia).


    SUMBER : BelajarForex


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  18. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    5 Cara Bermain Forex Untuk Pemula


    Bagi anda yang baru mengenal dan mempelajari forex trading, kemungkinan besar akan sedikit bingung dari mana harus memulai belajar . Tidak jarang para pemula dalam dunia forex memulai dengan langkah yang kurang tepat, dan pada ujungnya malah berputar-putar tidak jelas. Jika anda ingin mencoba, beberapa tips cara bermain forex untuk pemula dibawah ini mungkin bisa membantu anda memulai melangkah

    1.Komputer dan Internet

    Kemampuan untuk mengoperasikan komputer dasar, dan juga cara memanfaatkan internet secara optimal akan berguna sekali. Untuk komputer, anda hanya cukup menguasai dasar cara mengoperasikannya. Sedangkan untuk internet, anda akan memerlukannya untuk mencari sumber pelajaran seputar forex trading di dunia maya. Mengetahui perintah dasar menggunakan mesin pencari google akan sangat berguna dalam menemukan bahan yang anda perlukan nantinya. Internet juga diperlukan untuk anda melakukan transaksi .

    2.Pondasi pengetahuan

    Mulai dengan mempelajari hal-hal mendasar dalam forex trading terlebih dahulu. Bagi pemula, amat disarankan untuk tidak terjun langsung bertransaksi forex menggunakan uang real ! . Pastikan anda mengetahui dasar forex trading sebelum melangkah lebih lanjut.

    Menu belajar forex di idforextrading.com bisa menjadi sarana anda untuk mempelajari dasar forex trading.

    3.Pilih Sistem Trading

    Setelah menguasai dasar tentunya anda ingin langsung praktek kan ? untuk trading, silahkan pelajari satu sistem trading terlebih dahulu dan kuasai. Keinginan utuk mencoba banyak sistem trading pasti akan banyak muncul. Apalagi jika anda banyak melihat hasil dari trader lain yang terlihat besar. Perlu di ingat keberhasilan trader salah satunya adalah menguasai sistem trading yang dia gunakan.

    Sistem trading yang bagus akan membantu anda menemukan cara bermain forex yang menguntungkan sesuai dengan style trading anda.

    4.Luangkan Waktu

    Mempelajari forex trading tidak bisa dianggap remeh. Hal ini lebih disebabkan karena anda dituntut untuk lebih banyak belajar sendiri, dan mengandalkan diri sendiri tanpa adanya pengawas atau mentor secara langsung. Mau tidak mau anda harus meluangkan waktu yang cukup untuk belajar dan praktek trading . Seiring perjalanan nanti, investasi waktu yang anda lakukan akan sangat terasa hasilnya.

    5.Realistis

    Forex trading bukanlah cara cepat untuk menjadi kaya. Banyak orang yang menyebutkan dan mempromosikan bahwa forex merupakan jalan pintas untuk mendapatkan keuntungan besar, namun kenyataannya tidak begitu. Sebagian besar dari orang yang mempromosikan forex seperti ini berujung pada menjual satu jasa investasi, seminar, bahkan menjual sistem trading atau robot trading. Amat disarankan untuk bersikap selektif terhadap setiap penawaran yang anda dapatkan .

    Trading forex bukan sesuatu yang mudah dilakukan. Anda bisa belajar forex dengan waktu relatif cepat , tapi perlu waktu untuk dapat mulai menghasilkan profit secara stabil. Kabar baiknya lama waktu yang diperlukan untuk mulai bisa menghasilkan profit secara stabil tergantung pada diri anda sendiri, bukan orang lain. Jika anda bisa disiplin dan mampu mengatur waktu dengan baik, kemungkinan akan cepat ,

    Bagi anda yang sedang mencari cara bemain forex untuk pemula, bahan belajar forex di website kami bisa anda manfaatkan . Anda juga bisa mengikuti kursus forex online gratis di website kami . Semoga berguna


    Sumber:ID FOREX TRADING


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  19. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]

    Belajar Meminimalkan Resiko Dalam Trading Forex Online

    Trading Forex atau valas merupakan bisnis yang bisa mendatangkan keuntungan yang besar dalam waktu yang singkat. Tetapi perlu diingat, trading forex juga bisa memiskinkan Anda dalam waktu yang singkat pula. Oleh karenanya banyak trader yang berusaha meminimalkan resiko trading dengan berbagai cara tapi seringkali gagal. Berikut ini cara belajar meminimalkan resiko dalam trading forex online.

    1. Over Trade.

    Trading yang berlebihan sangat beresiko, makanya Anda perlu membuat perhitungan yang sangat cermat. Perhitungan yang dimaksud adalah berapa jumlah lot yang akan Anda tradingkan. Berapa batas kerugian harian Anda, 10% dari besar modal Anda cukup baik. Tentukan target profit harian Anda dan disiplinlah dalam menerapkannya. Jika target sudah terpenuhi, stop trading, tutup meta trader Anda.

    2. Pahami efek dari suatu berita fundamental.

    Terkadang analisa teknikal yang sudah dipersiapkan dengan matang kandas begitu saja. Trader yang melakukan transaksi dengan mengandalkan beritapun beberapa kali harus kecewa karena hasilnya tidak sesuai dengan yang sudah diprediksikan. Jadi, sangatlah perlu memahami suatu berita yang akan diumumkan dengan jelas dan cari tahu dampak berita tersebut.

    3. Tidak bergantung pada orang lain.

    Hal ini sering terjadi di beberapa social media. Kalau ada yang memposting hasil transaksi di facebook/forum dan dilihat hasilnya profit terus, yang memposting akan dipanggil sebagai “master”. Dengan demikian, Anda akan bertanya-tanya terus, minta signal dan bahkan mengikuti open posisi yang dilakukan oleh sang master, berharap profit dari analisa orang lain. Jika hasilnya memang benar profit, si master akan lebih didewa-dewakan. Tapi kalau ternyata loss, dianjing-anjingkanlah sang master ini. Sebaiknya, gunakanlah analisa sendiri, apapun itu hasilnya. Dan belajarlah dari kesalahan-kesalahan ketika melakukan analisa (gunakan demo account). Trader yang berhasil adalah trader yang mengandalkan kemampuan sendiri, sehingga dia tahu, analisa yang dilakukannya efektif ataukah tidak.

    4. Over Confident atau kepedean.

    Ini seringkali membawa dampak yang besar dalam trading. Kepedean pada saat trading sangat berbahaya karena Anda tidak tahu apa yang akan terjadi di market. Tidak ada yang tahu, market akan bergerak kemana.

    5. Chartist.

    Ini adalah trader yang terlalu banyak mengandalkan chart atau grafik dalam trading. Memang benar pergerakan harga cenderung bergerak dengan pola yang sudah ada, tetapi data fundamental/kebijakan tertentu bisa merubah arah trend market. Jadi ada baiknya Anda gabungkan analisa teknikal dan fundamental dalam trading forex.

    6. Selalu gunakan Stop Loss.

    Hal ini yang terkadang membuat para trader dilema, pada saat trading dan stop loss terkena, harga kembali berbalik arah dari yang sudah diprediksikan. Tapi dari banyak kasus yang terjadi telah terbukti bahwa tanpa stop loss kerugian trader bisa semakin parah. Berawal dari loss, berujung ke auto cut. Apakah Anda mau?

    7. Sistem trading yang sederhana.

    Beberapa trader berpendapat, menggunakan banyak indikator untuk memastikan arah trend lebih bagus. Selain itu akan lebih banyak mendapatkan signal. Tapi kenyatan yang terjadi, semakin banyak indikator yang dipasang, malah akan membuat Anda pusing bahkan galau :) Karena masing-masing indikator memberikan signal yang berbeda-beda. Gunakanlah 2 atau 3 indikator saja, tapi dipahami benar-benar. Misalkan, Anda memasang 6 indikator, agar mendapatkan signal yang maksimal Anda harus paham betul dengan indikator tersebut bukan? Katakanlah dalam 1 bulan Anda belajar 6 indikator tersebut, pasti pemahaman Anda mengenai masing-masing indikator tersebut hanya sekitar 17% saja. Berbeda jika Anda cukup belajar 2 indikator saja, tentunya Anda akan bisa memahami sebesar 50% bukan? Pada dasarnya semua indikator itu sama saja, hanya cara pemahamannya saja yang berbeda-beda. Lebih bagus kalau digabungkan dengan fundamental.

    8. Menggunakan Expert Advisor (EA).

    Banyak trader forex terlalu yakin menggunakan EA dalam sistem tradingnya. Mereka memasukan algoritma sistem tradingnya kedalam sebuah sistem robot trading supaya tidak perlu capek-capek mantengin chart. Tetapi Anda perlu ingat, trend market selalu berubah-ubah dan tidak ada yang tahu arah harga mau kemana. Jika Anda menggunakan EA, selalu kontrol sistem robot trading yang Anda gunakan dan update terus sistem tersebut.

    9. Trading by moment.

    Anda tidak diharuskan entry posisi setiap hari. Ambil posisi ketika Anda melihat ada moment yang bagus untuk masuk. Jika tidak ada moment yang bagus dan signal indikator tidak memberikan konfirmasi yang bagus, sebaiknya Anda tidak ambil posisi trading.

    10. Cut loss itu perlu.

    Cut loss adalah Anda menutup posisi yang sedang merugi karena harga berlawanan dengan analisa Anda. Jangan ragu melakukan cut loss jika setelah Anda analisa kembali ternyata memang harga bergerak berlawanan dengan analisa sebelumnya. Jika memang keputusan Anda melakukan cut loss benar, maka Anda terhindar dari kerugian yang lebih besar. Jika ternyata keputusan Anda salah, paling tidak Anda sudah mengurangi kerugian saat itu. Belajarlah dari kesalahan yang sudah Anda buat. Ingatlah, trader yang gagal bukanlah trader yang berani cut loss, tapi trader yang gagal adalah trader yang terkena auto cut karena tidak berani cut loss.

    11. Manfaatkan signal gratis.

    Di forum-forum seperti facebook, twitter, blog dan lain-lain, banyak yang sharing signal trading forex gratis. Itu bisa Anda gunakan sebagai second opinion dalam pengambilan keputusan open posisi. Sebaiknya Anda tes keakuratan signal gratis tersebut menggunakan demo account sebelum trading di real account.

    12. Tidak pernah berhenti belajar.

    Para trader pemula biasanya menganggap trading forex itu mudah, sehingga tidak serius dalam belajar forex lagi. Dengan terus belajar forex, Anda akan semakin tahu seluk beluk dunia trading. Karena dunia trading itu tidak ada batasnya.

    Demikianlah beberapa tips tentang cara belajar meminimalkan resiko dalam trading forex online. Semoga bermanfaat dan dapat meningkatkan kemampuan trading Anda sehingga profit yang akan Anda dapatkan.

    Selamat belajar forex :)


    SUMBER : BelajarForex


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     
  20. andreyfx

    andreyfx Member

    Equity
    Credit
    Ref Point
    [​IMG]


    Tips Cara Trading Forex Yang Simple Tapi Untung


    Setiap trader yang baru mengenal dunia forex biasanya sering bergelut dengan pertanyaan ini ; adakah cara trading forex yang simple tapi untung ? Pertanyaan yang sama juga suka muncul pada trader yang sudah beberapa lama menggeluti forex trading online. Berkaitan dengan pertanyaan ini ada beberapa tips yang bisa anda gunakan agar bisa mendapatkan sistem trading simple tapi profitable .

    Pahami dasar forex trading

    Banyak dari trader pemula yang langsung terjun dalam transaksi tanpa mengetahui apa sebenarnya forex trading. Mengetahui dasar forex membantu anda untuk memahami apa sebenarnya yang akan anda geluti . Dari sini juga anda akan mengetahui apa sebenarnya resiko yang ada dalam forex trading, dan potensi keuntungan yang terdapat didalamnya .

    Faktor resiko trading merupakan salah satu hal yang perlu anda ketahui sejak awal . Dengan begini anda bisa mengukur dan mengatur modal tanpa terjebak iming-iming manis dari oknum tertentu yang mengatas namakan forex trading, dan lebih mawas diri. Hanya dibutuhkan sedikit waktu untuk membaca dan memahami konsep-konsep dasar forex trading

    Pilih sistem trading dan kuasai

    Setelah memahami dasar forex trading, anda bisa mencoba terjun praktek trading . Amat disarankan untuk menggunakan demo account terlebih dahulu. Pilih sistem trading yang akan anda gunakan, dan pelajari sampai anda kuasai. Banyak sekali sistem trading yang terdapat di internet .

    Kesalahan pemula yang sering terjadi adalah; anda cenderung gonta-ganti sistem trading karena tergiur hasil trading besar orang lain padahal sistem trading yang sebelumnya anda gunakan belum dikuasai . kesalahan semacam ini seolah menjadi satu kesalahan umum yang selalu dialami oleh setiap trader.

    Untuk menghemat waktu belajar anda, silahkan pilih satu sistem trading yang cocok dan pelajari sampai benar-benar dikuasai. jangan terjebak dengan kesalahan umum yang dialami oleh rekan trader lain. Gunakan kesalahan mereka sebagai guru bagi anda.

    Disiplin

    Disiplin merupakan satu hal yang perlu anda pegang agar bisa anda bisa menemukan cara untuk trading secara simple tapi untung . Laksanakan rule dari sistem trading yang anda gunakan dengan benar. Gunakan perhitungan money management dengan teratur tanpa loncat-loncat tidak jelas.

    Dalam prakteknya, banyak sistem trading simple tapi bisa memberikan untung lumayan. Namun hal yang perlu dicatat dan dipahami ; keuntungan yang didapatkan tidak selalu berupa setiap transaksi anda untung, tapi lebih kepada jumlah akumulasi hasil trading yang anda dapatkan dalam waktu tertentu yang setelah dijumlahkan antara hasil transaksi loss dan profit, masih memberikan keuntungan untuk anda .

    Sejauh yang kami lihat, tidak terdapat satupun sistem trading yang mampu memberikan untung dalam setiap transaksi lho . untuk jangka pendek mungkin ada, tapi tidak untuk jangka panjang.

    forex trading lebih seperti marathon dibandingkan dengan sprint. Anda butuh waktu dan “stamina” yang kuat untuk mencapai tujuan finish ; konsisten profit dalam forex trading .


    Sumber:ID FOREX TRADING


    Welcome Bonus $100
    Facebook ForexChief Indonesia
    Twitter ForexChief Indonesia
     

Share This Page